Ibadah Puasa Ramadhan


       Assalamualaikum Wr Wb. Halloo Teman- Teman, Selamat menunaikan bulan puasa yaaa. Bulan Ramadhan adalah anugreah dan nikmat yang agung telah diberikan oleh Allah S.W.T. kepadaumat Nabi Muhammmad S.A.W..  Bulan Ramadhan adalah bulan kesembilan dari kalender Hijriah. Kata Ramadan berasal dari akar kata bahasa Arab ramida atau ar-ramad, yang berarti panas yang menghanguskan atau kekeringan. 

  Puasa Ramadhan dalam hukumnya merupakan faberrdhu (diwajibkan) untuk Muslim dewasa, kecuali mengalami halangan untuk melakukannya seperti sakit, dalam perjalanan, sudah tua, hamil, menyusui, diabetes atau sedang mengalami menstruasi. Kewajiban berpuasa pada bulan Ramadan turun pada bulan Sya'ban tahun kedua setelah hijrahnya umat Muslim dari Makkah ke Madinah. Bulan Ramadan diawali dengan penentuan bulan sabit sebagai pertanda bulan baru.

  Puasa dilakukan dari imsak hingga maghrib, kita juga dilarang untuk makan, minum, merokok, dan berhubungan seksual. Selain itu juga kita di perintahkan untuk menghindari dosa seperti berkata kasar, fitnah, mengutuk, berbohong, dan berkelahi.

  Banyak amalan yang bisa kita dapatkan dari berpuasa, seperti melakukan sholat taraweh, sahur, membaca Al-quran, dan lain lain. Maka dari itu ayo kita semangat untuk melaksanakan puasa di bulan ramadhan ini.

لِلصَّائِمِ فَرْحَتَانِ يَفْرَحُهُمَا إِذَا أَفْطَرَ فَرِحَ وَإِذَا لَقِيَ رَبَّهُ فَرِحَ بِصَوْمِهِ.

Artinya : Bagi orang yang berpuasa itu ada dua kebahagiaan, berbahagia pada saat dia berbuka, berbahagia dengan puasanya itu dan pada saat ia berjumpa Rabb-nya (HR.Bukhari)

Komentar

  1. Semoga semua amal ibadah kita mendapatkan pahala. AMIN... ya robbal alamin

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer